Tuban adalah salah satu daerah pesisir utara yang terletak di Jawa Timur. Daerah ini memiliki aneka macam makanan khas Tuban yang yang terkenal enak dan lezat yang wajib Anda cicipi.

Selain terkenal dengan wisatanya, kota Tuban juga terkenal dengan kulinernya yang lezat dan tiada dua.

Berbagai kuliner makanan khas dapat anda jumpai kota ini. Ada yang mau manis atau pedas semua lengkap dengan bumbu-bumbu yang paling enak.

Anda yang berkunjung ke sana jangan sampai melewatkan 10 makanan khas Tuban berikut ini:

Makanan Khas Tuban

[powerkit_toc title=”Daftar isi” depth=”2″ min_count=”4″ min_characters=”1000″]

Garang Asem

Makanan Khas Tuban

Sebagian masyarakat mungkin sudah mengenal makanan garang asem, tapi belum tentu mereka tahu kalau makanan yang satu ini juga merupakan makanan khas Tuban yang terkenal.

Sajian kuliner yang satu ini merupakan makanan dengan bahan dasar ayam dan diberi kuah santan.

Lihat juga makanan khas daerah indonesia

Cara memasaknya adalah dengan membungkus campuran daging ayam dan santan tadi dengan daun pisang. Garang asem memiliki rasa yang pedas dan asam yang menyatu.

Garang asem yang ada di Tuban sendiri mempunyai ciri khas tersendiri bila dibandingkan dengan garang asem umumnya. Kuahnya yang bening dan segar dan banyak itulah ciri khas dari garang asem Tuban.

Selain itu garang asem khas Tuban juga menggunakan daging ayam kampung yang diolah sedemikian rupa hingga terasa empuk, itulah ciri khas lainnya.

Kare Rajungan

Kare rajungan adalah makanan khas Tuban yang patut Anda coba, karena sajian kuliner  yang satu merupakan makanan favorit masyarakat Tuban. Sudah pasti terbayang kan enaknya?

Rajungan sendiri adalah hewan laut yang mirip kepiting. Di daerah Tuban hewan ini diolah dengan rempah-rempah pilihan dan menghasilkan kuah kare yang lezat dan nikmat.

Terdapat tempat makan di Tuban yang terkenal kelezatannya menyajikan kare rajungan yaitu kare Rajungan Manunggal Jaya yang berlokasi di Jalan Manunggal No. 100, Tuban.

Tempat makan tersebut buka pada pukul 08.00 sampai pukul 20.00 WIB. Anda hanya perlu mengeluarkan uang sebesar Rp100.000 saja untuk mendapatkan kenikmatan  satu porsi kare rajungan khas Tuban.

Bebek Menthok

Sajian kuliner khas Tuban lainnya yang bisa Anda cicipi adalah bebek menthok. Makanan dengan bahan utama daging bebek ini dimasak dengan kuah kental dan rempah-rempah khas.

Rempah -rempah itu terdiri dari jinten, merica, bawang merah, bawang putih dan bawang merah, hingga menghasilkan sajian kuliner yang nikmat dan istimewa.

Di Tuban sendiri terdapat tempat makan yang menyajikan menu makanan ini yaitu Becek Menthok Mastrip, yang berada di Jalan Mastrip No. 04, Tuban. Tempat makan ini buka pada pukul 08.00 sampai 16.00, Anda cukup membayar Rp30.000 untuk menikmati 1 porsi bebek menthok yang lezat dan istimewa.

Ampo

Kuliner khas Tuban selanjutnya adalah ampo. Kudapan khas Tuban ini memiliki keunikan yakni karena dibuat dari bahan dasar dari tanah liat. Tentunya tanah liat yang bersih dan tanpa terkontaminasi kotoran hewan.

Proses pembuatannya sendiri pertama dengan memilih tanah liat yang bersih dan juga bebas dari pasir atau kerikil. Lalu tanah liat yang bersih tersebut dibuat adonan hingga kalis.

Setelah kalis adonan dibentuk kotak yang selanjutnya diserut dengan menggunakan pisau bambu. Lalu hasil serutannya ditempatkan pada wadah gerabah tanah liat lalu diasapi diatas tungku dalam waktu 1 jam.

Walau terbuat dari tanah liat, masyarakat setempat meyakini makanan ringan ini menyehatkan dan dapat mengatasi masalah pencernaan.

Lihat juga makanan enak di indonesia yang terkenal

Ampo ini sudah menjadi cemilan turun temurun masyarakat Tuban lho. Bagi yang baru mencicipinya rasanya pasti aneh dan unik.

Masyarakat Tuban biasa menyantapnya bersama kopi atau teh manis hangat, makanan ini banyak dijumpai di pasar-pasar tradisional Tuban dengan harga Rp5.000/Kg. Anda tertarik mencicipinya?

Belut Pedas

Sajian kuliner khas Tuban yang layak Anda coba adalah belut pedas atau disebut juga dengan rica-rica belut. Di daerah Tuban terdapat beberapa desa  yang menyajikan kuliner khas ini.

Namun setiap desa memiliki rasa dan resep yang berbeda-beda. Jadi, bila menyantapnya di satu desa rasanya takkan sama dengan yang ada di desa lainnya.

Adapun cara membuatnya adalah dengan digoreng lalu dilumuri bumbu pedas. Rasanya pasti nikmat, pedas dan dijamin bikin Anda ketagihan.

Sarabeh Selong

Makanan khas Tuban yang satu ini adalah makanan jenis kudapan. Makanan ini memiliki tampilan yang mirip dengan serabi khas Bandung. Hanya saja bumbu dan penyajiannya yang membedakannya.

Sarabeh selong disajikan bersama dengan santan kelapa kental, sehingga menjadikan rasanya gurih dan nikmat.

Di Tuban terdapat tempat yang terkenal menyajikan sarabeh selong yang lezat yaitu di Jln. Lukman Hakim, Gg. Ikhlas, Tuban.

Gemblong

Makanan khas Tuban yang dijadikan kudapan adalah gemblong. Gemblong merupakan jajanan tradisional atau cemilan khas Tuban yang banyak ditemukan di pasar-pasar tradisional.

Gemblong dibuat dengan bahan dasar tepung beras ketan putih yang diuleni lalu dibentuk bulat seperti bola. Lalu digoreng sampai matang, setelah itu itu diolesi gula aren. Rasanya manis dan gurih.

Dumbek

Salah satu makanan khas Tuban yang bisa Anda cicipi adalah dumbek. Makanan ini merupakan jajanan tradisional yang dibuat dengan  bahan utama tepung beras, gula merah, gula aren, parutan kelapa, garam dan daun pandan.

Dalam proses pembuatannya dumbek dililit dengan daun janur atau daun siwalan yang dibentuk kerucut seperti terompet. Aroma yang dihasilkan daun siwalan membuat dumbek memiliki bau khas tersendiri.

Dumbek memiliki rasa yang manis dengan tekstur yang lembut, dan karena dibuat tanpa pengawet dumbek cenderung cepat basi.

Opor Ayam Tuban

Opor ayam adalah makanan yang identik dengan makanan lebaran, namun di Tuban Anda tak perlu menunggu hingga lebaran untuk menikmatinya.

Opor ayam khas Tuban memiliki perbedaan dengan opor ayam pada umumnya, dimana menggunakan ayam kampung yang terlebih dahulu bakar sebelum dimasak menjadi opor.

Inilah yang menjadikan opor ayam khas Tuban memiliki rasa dan aroma yang khas, serta pastinya menggugah selera makan Anda.

Cumi-Cumi Hitam

Bagi Anda pecinta seafood pasti tak asing lagi dengan cumi-cumi hitam. Namun cumi-cumi khas Tuban tentu berbeda dengan cumi-cumi yang biasa kita temukan.

Cumi-cumi khas Tuban dimasak dengan menggunakan bumbu hitam, dan bumbu hitam sendiri dihasilkan dari tinta alami yang dikeluarkan dari tubuh cumi-cumi tersebut.

Lihat juga makanan khas betawi jakarta

Dari tampilannya memang cukup aneh karena warnanya yang hitam, namun untuk kelezatan rasanya tak diragukan lagi. Bumbu yang hitam pekat dan kental dipadu dengan daging cumi-cumi yang lembut dan empuk, menjadikan sajian kuliner khas Tuban yang satu ini lezat tak terkira.

Anda bisa menikmati cumi-cumi hitam khas Tuban ini di wilayah pantai utara Tuban.

Itulah, 10 makanan khas Tuban yang dijamin enak dan lezat. Bila Anda berkunjung atau sekedar melewati daerah Tuban sempatkan untuk mampir menikmati sajian kuliner yang khas tersebut.

Last modified: 14 October 2020

Bagikan:

Tags:

Leave a Comment