Resep Pempek Sambal Khas Jambi Pedas Manis Gurih Sederhana Spesial Lembut dan Empuk Asli Enak. Pempek Palembang makannya dengan cuko pempek kalau pempek Jambi yang satu ini makannya dengan sambal yang rasanya manis pedas dan sedikit gurih. Kalau sedang berpergian ke kota Jambi jangan lupa mencicipi kuliner ini bagi Anda yang belum sempat ke Jambi jangan khawatir blog masakan Carabuatresep membagikan resepnya disini.
Foto Resep Pempek Sambal Khas Jambi Pedas Manis Gurih Sederhana Spesial Lembut dan Empuk Asli Enak
Gambar Pempek Sambal Khas Jambi

Menurut situs Wikipedia. Pempek Sambal adalah makanan khas Jambi yang berbahan dasar tepung kanji atau tepung sagu. Dibuat gepeng seperti adonan pempek, lalu ditumis dengan cabai. Jika pempek pada umumnya disajikan dengan kuah cuka tetapi pempek sambal tidak demikian, karena pempeknya sudah dilumuri dengan sambal yang telah ditumis yang rasanya pedas manis dan gurih.

Aroma yang khas pada pempek sambal ini adalah daun kunyit karena menggunakan irisan daun kunyit. Untuk bahan pempek nya sendiri tidak menggunakan ikan tapi hanya menggunakan tepung sagu dan terigu yang disiram dengan air panas dan di bentuk bulat pipih sehingga menghasilkan tekstur yang kenyal. Pempek sambal ini lebih nikmat disantap selagi hangat karena jika terlalu lama maka tekstur pempek akan sedikit keras. Berikut kumpulan rahasia aneka kreasi dan variasi olahan resepi pempek sambal pedas manis sajian sedap istimewa lengkap dengan cara bikin sendiri di rumah ala rumahan (Homemade) step by step anti gagal yang simple, mudah dan praktis untuk konsumsi sendiri maupun untuk jualan ide usaha bisnis kedai pempek.

RESEP PEMPEK SAMBAL

BAHAN :

  • 200 gram tepung terigu
  • 200 gram tepung sagu (boleh pakai sagu tani)
  • 3 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 25 buah cabe merah
  • 15 buah cabe rawit
  • 4 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun kunyit
  • 1 batang daun bawang
  • 1 sachet kaldu bubuk
  • Garam
  • Gula
  • Air secukupnya)

CARA MEMBUAT PEMPEK SAMBAL :

  1. Cara Membuat Adonan Pempek Sambal : masukkan tepung sagu dan air aduk hingga encer, kemudian panaskan dengan api kecil sampai teksturnya seperti lem lalu angkat.
  2. Masukkan daun bawang garam dan kaldu bubuk, aduk rata setelah itu masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit sampai habis dan adonan dapat dibentuk.
  3. Panaskan minyak dengan api sedang, ambil adonan sedikit bentuk bola dan pipihkan mirip cireng.
  4. Goreng adonan sampai keemasan angkat dan tiriskan.

CARA MEMBUAT SAMBAL PEDAS MANIS :

  1. Blender cabe, bawang merah, bawang putih sampai halus
  2. Panaskan minyak, masukan cabe yang sudah diblender, daun kunyit dan daun jeruk, masak hingga matang bumbui dengan gula dan garam.
  3. Masukkan pempek yang sudah ditiriskan.
  4. Sajikan.

Bagikan:

Tags:

Leave a Comment